Categories: Hukrim

Kakak di Pasuruan Tega Pukul Adik dengan Cangkul hingga Tewas

Pasuruan, Delegasi.com– Seorang kakak tega memukul adiknya dengan cangkul hingga tewas. Peristiwa ini diketahui setelah warga mendengar teriakan korban bernama Musafir asal Desa Pandean, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, saat pulang dari sawah.

Baca Juga: Wakil Gubernur NTT, Sembuh Dari Covid-19 dan Kembali Berkantor

Informasi yang dihimpun dari detik.com, peristiwa pembunuhan ini diketahui pukul 11.00 WIB. Salah seorang warga yang pulang dari sawah mendengar suara teriakan minta tolong dari rumah korban.

Teriakan itu didengar ibu kandung korban dan pelaku. Saat warga mendatangi lokasi, mereka melihat kakaknya bernama Mustofa kabur. Sementara korban tergeletak bersimbah darah dengan luka di bagian wajah.

“Saat kita ke TKP korban sudah meninggal. Pelaku lari. (Mereka) korban dan pelaku ini kakak adik,” kata Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Adrian Wimbarda, Senin (25/1/2021).

Belum diketahui penyebab penganiayaan hingga menyebabkan korban tewas. Motif pelaku berbuat keji juga belum diketahui.

Baca Juga: PT. Jasa Raharja Cabang NTT, Salurkan Bantuan Paket Sembako Bagi Panti Asuhan

“Belum-belum. Masih belum ada yang bisa dimintai keterangan,” terang Adrian.

Sementara berdasarkan informasi, sejumlah warga melakukan pengejaran kepada pelaku. Warga juga meminta bantuan polisi. Rumah korban juga dipasang garis polisi untuk olah TKP.

//delegasi (detik.com)

Komentar ANDA?

Penulis Delegasi

Recent Posts

Paus Leo XIV: Sekarang Saatnya untuk Berdialog dan Membangun Jembatan

VATIKAN,DELEGASI/NET- Sehari setelah Misa inagurasi pelayanan Petrusnya, Paus Leo XIV menyambut delegasi dari Gereja non-Katolik,…

5 jam ago

Paus Leo XIV Bertemu Wakil Presiden AS

VATIKAN,DELEGASI.NET- Paus Leo XIV mengadakan audiensi pribadi dengan Wakil Presiden AS, James David  Vance dan…

6 jam ago

Harkitnas  Ke-117, JAKER Gelar Diskusi Kebangkitan Budaya dan Launching Website Kebudayaan Rakyat

JAKARTA,DELEGASI.NET - Memperingati Hari Kebangkitan Nasional (HARKITNAS) ke-117 tahun 2025 ini, Jaringan Kebudayaan Rakyat (JAKER) akan…

7 jam ago

Gubernur Melki : Jabatan Adalah Mandat Bukan Hak

KUPANG,DELEGASI.NET- Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Emanuel Melkiades Laka Lena  melantik dan mengambil sumpah janji…

7 jam ago

Wagub NTT Ajak Masyarakat Teruskan Semangat Perjuangan Kapitan Pattimura

KUPANG,DELEGASI.NET,– Bertempat di Alun-alun Kota Kupang pada Sabtu 17 Mei 2025 malam kemarin dilaksanakan Syukuran…

12 jam ago

Pemkot Kupang Tegaskan Komitmen Toleransi Lewat Perayaan Dharma Santi

KOTA KUPANG,DELEGASI.NET- Pemerintah Kota Kupang kembali menunjukkan komitmennya dalam merawat toleransi dan keberagaman melalui kehadiran…

12 jam ago